Cara Hemat Kuota Saat Bermain Instagram
Bermain instagram terkadang membuat kita akan lupa waktu. Postingan-postingan yang ada difeed ataupun menscroll discovery yang tiada ujungnya.
Semua keseruan itu membuat anda lupa akan status anda sebagai sobat kuota alias mengakses instagram selama tadi menggunakan data seluler dan paketannya masih yang berupa kuota belum yang unlimited. Belum lagi kalau sobat fakir kuota (hehehe) yang beli paketannya paling murah cuma dapat berapa gb dan dibagi-bagi waktunya.
Untuk itu dengan segala keterbatasan kuota internet anda haruslah bijak dan pintar dalam berinstagram ria. Biar teman-teman tetap bisa bermain instagram tapi tanpa khawatir boros kuota (bisa lebih irit lah). Berikut ini saya akan membahas cara yang bisa anda lakukan agar tetap nyaman dan aman kuota saat bermain instagram.
Cara Agar Berinstagram Ria dengan Lebih Hemat Kuota
Untuk menghemat kuota saat berinstagram anda perlu mengaktifkan beberapa fitur yang ada di smartphone anda dan juga di dalam aplikasi insgramnya.
Pertama: Aktifkan Fitur Penghemat Kuota
Fitur penghemat kuota ini bisa anda temukan di smartphone baik android ataupun ios (versi-versi terbaru). Saya sendiri menggunakan sistem operasi Android 10 dan ada fitur penghemat kuota. Untuk mengaktifkannya teman-teman bisa aktifkan di Pengaturan masuk ke Jaringan dan internet.
lalu aktifkan Penghemat Kuota.
Setiap brand smartphone mungkin nama dan letak pengaturan yang berbeda tapi saya rasa hampir semua smartphone jaman sekarang punya fitur yang satu ini.
Dengan fitur ini bisa mengurangi penggunaan kuota mencegah aplikasi mengakses data dilatar belakang.
Kedua: Aktifkan Penghemat Data di Instagram
Fitur ini tergolong baru, jadi kalau teman-teman tidak menjumpainya diaplikasi instagramnya silakan di update dulu aplikasi instagram di app/play store.
Caranya masuk ke Profile.
Klik icon menu (strip 3) dipojok kanan atas.
Lalu masuk ke menu Pengaturan > Akun > Penggunaan Data Selular.
Lalu aktifkan fitur Penghemat data dan atur Media Beresolusi Tinggi untuk WiFi saja.
Dengan mengaktifkan fitur ini video ada tidak akan dimuat diawal dan juga mengurangi resolusi untuk pengguna data selular. Jadi resolusi tinggi hanya saat menggunakan wifi.
Ketiga (alternatif): Gunakan Aplikasi Instagram Third Party
Menggunakan aplikasi instagram pihak ketiga yang sudah dimodifikasi seperti Instander bisa menghemat kuota anda. Selain itu anda juga bisa mendapatkan fitur dan benefit lainnya. Cara ini cukup efektif mengurangi pengunaan kuota instagram saya. Tapi ini alternatif aja jika teman-teman ingin menggunakannya
Dengan instander ini teman-teman bisa menghilangkan iklan yang ada di instagram baik yang di instagram story, feed atau discovery. Dengan hilangnya iklan maka secara tidak langsung menghemat data anda karena tidak perlu menload iklan berupa gambar/video.
Untuk cara install instander teman-teman bisa baca di artikel: Cara Menghilangkan Iklan Di Instagram
Selain itu ada fitur utama yang bisa menghemat kuota yaitu menonaktifkan autoplay video. Jadi video yang ada feed dan discover tidak secara otomatis diputar untuk menghemat kuota.
Caranya masuk ke Pengaturan Instander lalu pilih menu Lainnya, lalu nonaktifkan Putar Video Otomatis seperti ini.
Dengan begini video di feed dan discover anda tidak auto play, untuk memutarnya atau perlu menekan tombol play secara manual. Cara ini cukup efektif menghemat kuota saya tapi mungkin beberapa dari anda kurang suka karena harus manual klik tombol playnya.
Baca juga: Cara Agar Instagram Story Android Tidak Pecah dan Patah-Patah
Itu dia 3 cara yang bisa anda coba untuk bisa berinstagram ria dengan kuota yang lebih irit. Selebihnya tinggal anda mengatur pemakaian anda. Cara diatas sudah saya coba dan memang terbukti menghemat kuota tapi bukan berarti kuota anda tidak akan habis jika anda scroll timeline seharian. Sekian, semoga bermanfaat.